Cara Merawat Softlens Yang Benar

Sebenarnya setiap kita membeli softlense akan dibekali dengan box berlabel, di label tersebut akan tertera cara merawat softlense yang baik sesuai dengan bahan pembuatnya. Dengan mengikuti petunjuk tersebut bisa dikatakan kita telah merawatnya dengan baik. Perawatan akan meminimalisir resiko kecelakaan terhadap mata akibat pemakaian lensa kontak. Namun demikian ada tips perawatan softlense secara umum yang akan dituliskan di halaman ini.

Panduan dasar menggunakan cairan pembersih softlense (cairan solution MP)

  • Rendam soflense antara 4 – 24 jam, jangan lebih.
  • Cukup gunakan cairan solution multi purpose saja dalam membersihkan lensa kontak, tidak perlu ditambah air hangat atau lainnya.
  • Cairan yang telah dituangkan untuk merendam, digunakan sekali pakai saja. Jangan mengembalikannya ke botol.
  • Ushakan selalu menggunakan tablet PRT yang sama dengan merek dagang cairan solution MP yang kita gunakan. Bersihkan minimal seminggu sekali.
  • Perhatikan masa kadaluarsa yang tertera pada botol cairan pembersih softlense, jika tutup botol telah dibuka sebaiknya ganti setiap 3 bulan sekali walaupun cairan pembersih masih tersisa banyak.
  • Sebelum dan sesudah membersihkan softlense selalu cuci tangan dengan sabun.

Lakukan langkah perawatan diatas setiap hari agar tidak iritasi dan mata perih, hal ini harus dan menjadi konsekwensi bagi kita yang lebih memilih menggunakan softlens daripada kaca mata. Bakteri bisa saja tumbuh di permukaan lensa kontak dan dapat membahayakan kesehatan mata. Berikut rutinitas dalam merawat lensa kontak secara detail:

  • Bersihkan tangan dengan sabun lalu lap hingga kering.
  • Ambil softlense dan letakkan di tengah telapak tangan lalu tetesi dengan cairan solution hingga lensa kontak terlihat terendam.
  • Gunakan ujung jari tangan satunya lagi untuk menggosok lensa kontak secara perlahan selama tidak lebih dari 30 detik.
  • Buang cairan solution dengan meniriskannya dari telapak tangan, siram kembali dengan cairan solution untuk bilasan terakhir.
  • Letakkan softlense dalam box (casing) lalu rendam dengan cairan solution MP selama 4 – 24 jam. 
  • Ketika ingin menggunakan softlense tersebut lakukan juga langkah pembersihan sama dengan langkah datas.
Softlense (lensa kontak) dan cairan pembersih pastinya akan dijual di tempat yang sama yakni optik, biasakan membeli softlense yang memiliki standard sertifikat ISO, ingat kesehatan mata janga pernah dipertaruhkan hanya demi penampilan yang menarik. Tujuan memakai lensa kontak yag benar bukanlah untuk kecantikan, tapi sepenuhnya karena tuntutan pekerjaan (aktivitas). 

toko jual softlens di bandung

Itulah cara merawat soflense yang benar secara umum.  Baca juga artikel tentang harga softlens di sini. Semoga bermanfaat, mari diskusi berbagi pengalaman di halaman ini melalui form komentar. Kami sangat senang akan kritik apalagi saran dari pembaca.

No comments: